
PKPA UMPP Dinas Kesehatan dan Puskesmas Kabupaten Pekalongan Sukses Dilaksanakan
Pekalongan, 10 April 2025, Program Studi Pendidikan Profesi Apoteker Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan (UMPP) melaksanakan Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA) di Dinas Kesehatan dan Puskesmas di Kabupaten Pekalongan selama 7 minggu.
"PKPA merupakan contoh kegiatan nyata di lapangan yang sebagai gambaran kelak. Kegiatan ini dapat dilanjutkan kembali untuk periode selanjutnya, apalagi UMPP sebagai mitra dinas kesehatan," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan Setyawan Dwi Antoro pada saat penarikan.
"Terimakasih disampaikan kepada Kepala Dinas Kesehatan dan tim yang telah memberikan kesempatan, waktu, dan bimbingan kepada mahasiswa kami," kata Eko Mugiyanto Kaprodi PSPPA UMPP.
Mahasiswa melaksanakan praktek kerja selama 7 minggu. Mahasiswa mendapatkan pengalaman kerja Dinas Kesehatan selama 1 minggu dan Puskesmas selama 6 minggu. Puskesmas yang menjadi tempat PKPA diantaranya Puskesmas Bojong 1 dan 2, Sragi 2, Wonokerto, Wiradesa, Wonopringgo, Kedungwuni 1 dan 2, Siwalan, Buaran, dan Tirto 1.
"Mahasiswa turut ikut melakukan pengawasan makanan yang dijual di pasar tradisional dan modern," kata Juan Bagus Pambudi.
Pada sesi penarikan, mahasiswa melakukan pemaparan hasil kegiatan selama PKPA di Dinas Kesehatan dan Puskesmas, sehingga dapat memberikan pengalaman berharga kepada mahasiswa.
Setelah melakukan PKPA Dinas Kesehatan dan Puskesmas, mahasiswa akan melanjutkan PKPA di apotek yang ada di Karesidenan Pekalongan, yang sebelumnya sudah melaksanakan PKPA di industri, rumah sakit, dan PBF.
Harapannya dengan PKPA PSPPA UMPP di berbagai wahana dan wilayah dapat menambah pengalaman dan tentunya kualitas pembelajaran yang diperoleh mahasiswa.