Visi, Misi dan Tujuan
VISI
"Menjadi Universitas yang Unggul dalam Ilmu Pengetahuan dan Teknologi serta Berdaya Saing Internasional Berdasarkan Nilai - Nilai Islam pada Tahun 2044"
 
MISI
Berdasarkan rumusan Visi tersebut di atas, maka dirumuskan Misi UMPP sebagai berikut:
- Menyelenggarakan pembinaaan dan pengembangan Iman dan Taqwa
berdasarkan Al Islam dan Kemuhammadiyahan - Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran berdasarkan standar keilmuan
nasional dan intemasional terkini yang terintegrasi dengan nilai-nilai Islam. - Mengembangkan penelitian berdasarkan perkembangan ilmu pengetahuan
dan teknologi - Melaksanakan pengabdian masyarakat sesuai perkembangan ilmu
pengetahuan,teknologi dan kearifan lokal.
 
TUJUAN
Tujuan umum Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan adalah “Tercapainya 4 bidang di dalam Catur dharma” yang dijabarkan lebih detail dalam beberapa Tujuan khusus seperti dibawah ini.
Tujuan Khusus
1. Terbentuknya lulusan yang berakhlakul karimah dan mampu mengembangkan keilmuan berdasarkan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan. Indikatornya adalah :
- Terwujudnya kurikulum pendidikan yang terintegrasi dengan nilai-nilai Al-Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) di seluruh program studi di Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan.
 - Terselenggaranya proses kegiatan belajar yang bernuansa Islami berbasis nilai-nilai Al Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) di lingkungan Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan.
 - Peningkatan nilai lulusan pada aspek kognitif, afektif dan psikomotor sesuai dengan kompetensi, Al Islam dan Kemuhammadiyahan.
 - Terselenggaranya kegiatan Dakwah amar ma’ruf nahi munkar.
 - Terwujudnya kerjasama dengan pihak-pihak eksternal dalam kegiatan pembinaan iman dan taqwa.
 - Terwujudnya kerjasama dengan pihak-pihak eksternal dalam kegiatan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi berdasarkan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan.
 
2. Meningkatkan kualitas proses pendidikan dan pengajaran. Indikatornya adalah :
- Meningkatnya kualitas input mahasiswa dengan keketatan 1: 3.
 - Terwujudnya kurikulum berbasis luaran (outcome) untuk seluruh program studi.
 - Terwujudnya proses pembelajaran berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).
 - Tercapainya lulusan yang memiliki kompetensi utama didukung dengan kemampuan teknologi informasi, bahasa asing dan berakhlaqul karimah.
 - Mewujudkan akreditasi unggul seluruh program studi.
 - Menghasilkan tata kelola perguruan tinggi yang baik (good university goverment)
 - Terwujudnya suasana akademis yang baik dalam mendukung proses pembelajaran.
 - Terfasilitasinya kegiatan aktualisasi diri mahasiswa dalam mengembangkan soft skill dan kompetensi.
 - Terwujudnya kegiatan pembekalan dan peningkatan kualitas lulusan.
 - Terwujudnya kerjasama dengan pihak-pihak eksternal di tingkat Nasional maupun Internasional dalam kegiatan pendidikan dan pengajaran
 
3. Meningkatkan kualitas dan kuantitas penelitian. Indikatornya adalah :
- Dihasilkannya tema-tema penelitian yang aktual dan strategis dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi di masing-masing fakultas, yang menjadi pedoman kegiatan penelitian bagi dosen dan mahasiswa.
 - Dihasilkannya penelitian yang berkualitas tinggi, yang menjadi rujukan pada taraf nasional dan internasional.
 - Diperolehnya HaKI dan hak paten serta terpasarkannya hasil-hasil penelitian.
 - Terpublikasinya hasil-hasil penelitian dalam berbagai media cetak, elektronik, atau virtual.
 - Terwujudnya kerjasama dengan pihak-pihak eksternal di tingkat Nasional maupun Internasional dalam kegiatan penelitian.
 
4. Meningkatkan kualitas dan kuantitas kegiatan pengabdian masyarakat. Indikatornya adalah :
- Teridentifikasi dan tersusunnya skala prioritas persoalan-persoalan yang dihadapi oleh masyarakat.
 - Meningkatnya jumlah dosen yang kepakarannya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.
 - Terselenggaranya kerjasama kegiatan PKM bersama mitra dalam rangka memenuhi kebutuhan dan menjawab persoalan yang dihadapi masyarakat.
 - Terwujudnya kerjasama dengan pihak-pihak eksternal di tingkat Nasional maupun Internasional dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat.
 
